Mengenal Android Marshmallow

Generasi Android

Generasi Android

Perkembangan Android dari tahun ketahun sangatlah dinantikan oleh para pengguna ponsel dengan OS Android. Kemudahaan dalam penggunaan dan instalasi aplikasi membuat android  nyaman untuk dipakai. Presentase pengguna Smartphone dengan OS android terus meningkat. Merk Smartphone yang beraneka ragam dengan harga Smartphone yang juga terjangkau membuat Smartphone dengan OS Android dapat digunakan untuk semua kalangan.

Update terbaru dari Android adalah saat ini telah dirilis Android Marshmallow. Pertama diperkenalkan oleh google pada tanggal 28 mei 2015, Android Marshmallow berfokus pada perbaikan inkremental dan penambahan fitur lainnya.

Dikutip dari oketekno.com Kelebihan Android Marshmallow :

1. Mendukung pemindai sidik jari : Smartphone atau tablet yang menggunakan OS Android Marshmallow akan lebih aman karena sudah didukung sistem fingerprint atau pemindai sidik jari.

2. Mendukung Android Pay : dengan android pay, pengguna akan lebih mudah bertransaksi online dan melakukan transaksi pembayaran.

3. Irit baterai : Android Marshmallow memiliki kelebihan dalam penghematan baterai sehingga ponsel dapat digunakan secara optimal dan memiliki waktu siaga lebih lama.

4. Mendukung fasting Charging : Pengguna ponsel dengan OS Android Marshmallow akan dapat merasakan fitur fast charging meskipun pada smartphone tidak memiliki fitur fast charging.

5. Mendukung App Permissions : Fitur App Permisions merupakan fitur penyesuaian izin dalam sebuah aplikasi yang dapat disesuaikan dengan penggunaanya.

6. Mendukung Auto Back-up : Pengguna OS Android Marshmallow dapat menyimpan aplikasi ke google drive maksimal 25mb.

Pengguna Android pasti banyak yang menantikan kehadiran Smartphone dengan OS Android Marshmallow. Penambahan fitur yang menarik sangat sesuai dengan kebutuhan Smartphone saat ini.

Terima kasih sudah berkunjung di website Creative Media. Dapatkan info Kursus dan pelatihan hingga jasa pembuatan Aplikasi.

Info lebih lanjut silahkan datang atau hubungi Creative Media:

Kawasan Darmo Satelit Town

Jln. Tubanan Baru 10 / Blok K-15 Surabaya, East Java, Indonesia – 60188.
Telp. : +6231 732 8540
Customer Service 1 : +62857 3330 1090 | Pin BB : 54E31CAD

Customer Service 2 : +62821 3131 4040 | Pin BB : 5995308A

Email : cs@infocreativemedia.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *