Creative Media Menjalin Kerjasama dengan Konsep Studio sebagai Mitra Strategis dalam Program Banper PKK

Sekarang ini banyak program pemerintah yang dapat menunjang kita sebagai masyarakat biasa bisa mencapai yang belum mampu kita capai karena adanya beberapa kondisi yang tidak memungkinkan, salah satunya adalah Bantuan Pemerintah (Banper) melalui Program Keterampilan Kerja (PKK) yang diusung pemerintah dalam mencari mereka yang ingin mengembangkan diri melalui pelatihan keterampilan dan kewirausahaan. Creative Media menjadi wadah bagi mereka yang ingin mengembangkan keterampilan yang berupa pendidikan dan pelatihan kerja.

Program Banper PKK adalah program layanan pendidikan dan pelatihan yang berorientasi pada pengembangan keterampilan kerja yang sesuai dengan kebutuhan industri, diberikan kepada peserta didik agar memiliki kompetensi di bidang keterampilan tertentu yang dibuktikan dengan sertifikat kompetensi untuk bekerja dan terserap di dunia usaha dan industri (DU/DI)[banper.binsuslat.kemdikbud.go.id]

Dalam mensukseskan program Banper PKK ini pada tanggal 08 Juni 2022 LKP Creative Media menjalin kerjasama dengan mitra strategis yaitu Konsep Studio sebagai narasumber yang nantinya akan membimbing para siswa dalam mengikuti pelatihan, dalam pelatihan ini akan dibimbing langsung oleh owner Konsep Studio yaitu Bpk. Hadi Kurniawan. Beliau salah satu owner UMKM yang bergerak di bidang edukasi dengan memanfaatkan media Fun Book, Flashcard, dan lain sebagainya sebagai media belajar dalam melatih motorik anak-anak.

Baca artikel lainnya : Creative Media Bekerja Sama dengan LSP & BNSP Dalam Pengembangan Kompetensi Profesi

Diharapkan dengan adanya program Banper PKK ini bisa menciptakan bibit unggul yang nantinya bisa menjadi bekal di dunia usaha ataupun industri. Tak hanya ilmu saja yang diberikan nantinya para siswa juga mendapatkan fasilitas dari pemerintah dalam menunjang keterampilan mereka.

Kamu juga bisa mengikuti program Banper PKK, dan mengikuti pelatihan secara gratis Bersama kami. Segera Booking kelas & jadwal untuk mendapatkan Trainer Terbaik. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan menghubungi Customer Service Officer kami via Whatsapp di 0821 3131 4040 atau 0821 3131 0210.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *