Creative Media Bekali Calon Alumni SMK Nurul Islam Gresik Menuju IDUKA 2024

creative media bekali calon alumni smk nurul islam gresik menuju iduka 2024

Pada 16 Mei 2024, SMK Nurul Islam Gresik mengadakan acara pembekalan bagi calon alumni yakni siswa kelas XII. Acara ini dipersiapkan bagi para siswa untuk menghadapi dunia industri, dunia usaha, dan dunia kerja (IDUKA) di era milenial. Pembekalan ini penting dalam upaya sekolah untuk menjembatani kesenjangan antara pendidikan di sekolah dan realitas dunia kerja.

Creative Media, sebagai perwakilan IDUKA, memberikan wawasan terkait pembuatan CV profesional dan teknik wawancara kerja. Yang mana wawasan ini tidak diajarkan di sekolah. Pada kegiatan ini, siswa juga diberikan wawasan tentang peluang dan tantangan di IDUKA. Mereka diberikan gambaran nyata mengenai cara industri bekerja serta bagaimana mereka dapat menyiapkan diri untuk berkontribusi. Dengan adanya pembekalan ini, diharapkan siswa SMK Nurul Islam Gresik lebih siap dan percaya diri memasuki IDUKA. Mereka diharapkan mampu bersaing dan berkontribusi positif di era milenial yang dinamis dan penuh peluang.

Baca Artikel Lainnya: Kunjungan Creative Media ke Beberapa SMA dan SMK di Gresik

Sebagai ahli dalam bidang kreatif dan media digital, Creative Media tidak hanya berfokus pada pelayanan pelatihan IT Multimedia, tetapi juga berkomitmen untuk berbagi pengetahuan dan pengalaman melalui workshop yang dirancang khusus. Creative Media memahami betapa pentingnya keterampilan praktis dan wawasan industri bagi siswa yang akan memasuki dunia kerja. Oleh karena itu, workshop ataupun pembekalan dirancang untuk menjembatani kesenjangan antara teori yang dipelajari di sekolah dan keterampilan yang dibutuhkan di lapangan.

Mengundang Creative Media sebagai narasumber workshop adalah langkah strategis untuk membekali siswa dengan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan di dunia kerja. Mari bekerja sama untuk menciptakan generasi yang siap menghadapi tantangan dunia kerja.

Klik disini untuk info lebih lanjut

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *